Sering kita dengar kata kata tentang role model. Akan tetapi mungkin kita tidak sadar sebenarnya pengertian role model sendiri itu apa. Role model adalah penerjemahan dari kata teladan, jadi role model memiliki pengertian suatu tindakan yang mencerminkan suatu sikap yang baik sehingga dapat dijadikan sebagai model acuan atau dicontoh.
Menurut Wikipedia, role model adalah “person who serves as an example, whose behavior is emulated by others” dalam Indonesia memiliki pengertian seseorang yang memberikan teladan dan berperilaku yang bisa dicontoh oleh orang lain. Sosok yang menjadi role model adalah mereka yang memiliki jiwa kepemimpinan, mengapa demikian? Pemimpin akan selalu dijadikan bahan pembicaraan oleh anggota anggota dari suatu organisasi. Sebagai pemimpin mereka harus mampu mengarahkan sekaligus memberikan contoh yang baik bagi anggota anggota nya dengan berperilaku yang positif dan menginspirasi orang lain.